BAB I
PENDAHULUAN
Tema : Manfaat Kunyit
1.1. Latar Belakang
Kunyit adalah salah satu rempah khas indonesia
yang memang sudah terkenal khasiatnya sebagai bumbu dapur, baik sebagai
penyedap maupun pewarna alami makanan. Tak hanya itu, kunyit memiliki khasiat
tersembunyi terutama bagi kaum hawa yang bermanfaat untuk kecantikan wajah. Dan
di peroleh dari produk olahan yang dikemas dalam kemasan
sebagai jamu, atau dapat juga diolah menjadi losion dengan campuran bahan dapur
lainnya. Alasan itulah maka kami akan meneliti tentang manfaat dari kunyit.
1.2. Rumusan masalah
- Bagaimana kebermanfaatan dari kunyit?
1.3. Tujuan
-
Untuk mengetahui segala khasiat yang ada pada kunyit.
1.4. Manfaat
1. Menambah pengetahuan atau wawasan dan mampu mengembangkan
keterampilan dalam mempraktekan bidang kesehatan.
2. Diharapkan dapat memberikan informasi tentang
manfaat kunyit bagi kesehatan.
1.5. Metodelogi
1. Dalam proses penemuan ilmiah ini kami
menggunakan metode kajian dari internet dengan cara menganalisis proses yang ada
kaitannya dengan permasalahan.
2. Dalam proses penemuan ilmiah ini kami
menggunakan kajian dari internet dengan cara mengakses data pada internet yang
ada kaitannya dengan permasalahan.
3. Dalam proses penemuan ilmiah ini kami
menggunakan metode tidak langsung, yaitu dengan cara menanyakan pada orang tua
yang berahli dengan obat-obatan tradisional.
BAB II
2.1. Landasan Teori
2.1.1. Proses :
a. Bahan-Bahan
-
Kunyit - Pisau - Saringan
-
Air - Parut
b. Cara
Parut kunyit secukupnya dan saring untuk mendapatkan
airnya lalu tambahkan 1 gelas air dan rebus hingga mendidih.
c. Hasil
Setelah membuat dan mencampurkan bahan-bahan jadilah
jamu kunyit yang memiliki banyak khasiat.
d. Manfaat
Memperlancar haid, mengurangi nyeri haid, mengatasi
bau badan, mengobati luka di lambung, menyembuhkan diare, menurun -kan demam, keputihan,
melangsingkan tubuh, mengatasi radang amandel, mengobati panas dalam, serta
mengatasi masalah mulut seperti sariawan dan penyakit di gusi.
2.1.2. Pembahasan
Setelah kami menganalisis atau mengkaji
teori di atas maka kami memproses penemuan tersebut dan mempraktekannya:
- Pertama-tama bersihkan kunyit dan
kemudian parut secukup-nya, setelah di parut kunyit di saring dan di ambil
airnya, kemudian tambahkan 1 gelas air dan rebus hingga mendidih, jamu kunyit
siap disajikan.
BAB III
PENUTUP
3.1. Kesimpulan
a. kunyit merupakan obat tradisional yang mudah
di dapatkan dan banyak khasiat-nya.
b. kunyit bermanfaat untuk kesehatan,kecantikan
wajah,dan mengencangkan kulit.
c. kunyit dapat di buat losion untuk kulit atau
wajah yang bermasalah dengan cara mencampurkan bahan-bahan dapur lain-nya,seperti
madu,minyak jaitun,dan lain-lain.
3.2. Saran
Obat tradisional merupakan obat yang tidak
menimbulkan efek samping, maka dari itu kami menyarankan agar masyarakat
menggunakan obat-obatan tradisional seperti jamu kunyit karena banyak manfaat-nya
bagi kesehatan, dan harganya pun terjangkau oleh semua kalangan masyarakat.
0 comments:
Post a Comment